Semakin banyak orang yang menyukai kaca dalam penerapan furniture pada tempat tinggalnya. Baik kaca yang diberi warna (stopsol, stain glass) ataupun kaca pantul yang lebih sering disebut kaca cermin.
Kaca cermin sering digunakan juga dalam praktek ilmu FengShui, konon cermin dianggap mampu mengusir roh jahat dan dapat memperbesar pengaruh baik bila diletakkan ditempat yang tepat.
Namun lepas dari itu, cermin selalu memberikan kesan luas dan lapang pada ruangan yang sempit karena cermin mampu 'menggandakan' ruang karena efek bayangannya ini.
Teknik ini juga sering dipergunakan di tempat-tempat usaha, seperti restoran
atau ruko yang kurang luas. Unit-unit apartemen pun sering menempatkan
cermin berukuran besar, sehingga hunian vertikal tersebut terkesan luas.
Dari ilustrasi tersebut terlihat, cermin memang menjadi salah satu
komponen dekoratif interior yang indah dan menimbulkan kesan modern dan mewah.
No comments:
Post a Comment